Kelebihan Domain ber extensi .com(dot com)

MreneSinau – Kembali lagi dengan admin disini, yang pada kesempatan ini admin akan bahas adalah mengenai domain.  Sebelumnya admin telah mengenai Kelebihan Domain ber extensi .id(dot id)pada kesempatan hari ini admin akan Share mengenai Kelebihan Domain ber extensi .com(dot com). OK silahkan simak baik baik yaaaa,,,

sebelum kita bahas lebih jauh perlu kita ketahui Tentang Domain, DOMAIN merupakan nama unik yang digunakan sebagai alamat di internet. Domain dapat digunakan untuk alamat email, alamat situs, dan alamat lainnya yang berbasis internet. Domain juga acap kali disebut sebagai alamat URL ataupun alamat website.

Berikut adalah Kelebihan Domain ber extensi .com(dot com)

1. Lebih Populer – Domain COM sangat populer di dunia. Hampir 50% website yang ada saat ini menggunakan ekstensi .COM sebagai alamat website. Di tengah banyaknya website yang ada, bagaimana Anda bisa terlihat unik? Anda tidak perlu khawatir. Nama yang sama persis tidak akan bisa digunakan dua kali. dan jika nama yang Anda inginkan tidak tersedia, Anda tetap bisa menggunakan nama lain yang masih ada hubungannya dengan nama yang Anda inginkan.

2. Mudah Diingat – Apa yang terlintas di kepala Anda ketika berbicara tentang website? yaaa, selain website media sosial, besar kemungkinan website dengan domain .COM (dot com) lah yang terlintas di kepala. Bagi banyak orang awam, website adalah .COM. Bahkan rasanya membuat website tanpa memiliki domain .COM adalah hal yang tabu. Seseorang harus memiliki domain ini terlebih dahulu sebelum berburu nama website dengan ekstensi berbeda.

3. Ramah SEO – Jika Anda ingin agar website tampil lebih baik di mesin pencari, penggunaan domain .com sangat disarankan. Banyak yang berpendapat bahwa tidak ada domain yang memiliki keistimewaan performa di mesin pencari. Akan tetapi, domain .COM memiliki cakupan internasional. Domain berkode daerah (seperti .co.id atau .us) sifatnya lokal dan Google menggunakan domain ini untuk melakukan Geotarget suatu website. Ini artinya, website dengan domain kode daerah hanya akan relevan untuk daerah tertentu saja. Sebaliknya, domain COM bersifat lebih universal sehingga website Anda dapat lebih mudah muncul di mesin pencari.

4. Pendaftaran Mudah – Nama domain .com bisa Anda daftarkan dengan sangat mudah. Tidak seperti domain berkode negara yang hanya tersedia di daerah tertentu dan membutuhkan persyaratan dokumen tertentu, Anda bisa mendapatkan domain ini dimana saja. Anda hanya perlu memilih domain yang Anda inginkan, selesaikan pembayaran, dan nama domain akan menjadi milik Anda dalam hitungan detik.

5. Lebih Murah – Selain mudah, domain .com tersedia dengan harga yang relatif lebih murah dibandingkan dengan domain lain. Tidak hanya pendaftaran pertama saja, biaya perpanjangan tahunan domain ini juga sangat terjangkau.

6. Domain .COM Menggambarkan Bisnis – Seperti domain lain, ekstensi domain .com juga memiliki peruntukan khusus. Domain .com merupakan kependekan dari ‘commercial’, atau ditujukan untuk para pemilik bisnis. Tentu ini menjadi kabar baik bagi Anda yang sedang berusaha atau malah sudah memiliki bisnis. Website Anda akan terasa lebih “resmi” karena akan sesuai dengan peruntukan nya. Meskipun demikian, kini banyak juga pemilik website memilih domain .com karena lebih mudah diingat.

 

Bagaimana, apakah Anda sudah tertarik menggunakan domain ber extensi .com ..?
Jika Anda ingin memilikinya, segeralah mendaftar kan nama domain yang Anda inginkan. Bila Anda ingin mendapatkan kemudahan untuk memilikinya, pilih layanan hosting Indonesia atau hosting luar yang menawarkan harga murah namun terpercaya untuk memasangnya. Nah itulah Kelebihan Domain ber extensi .com(dot com). Semoga tulisan singkat ini bisa memberikan manfaat kepada anda semua para pembaca. Jangan lupa tinggalkan komentar anda  di kolom bawah ini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *